Yogyakarta
(MAN 2 Yogyakarta) – MAN 2 Yogyakarta berikan apresiasi tinggi kepada guru dan
tenaga kependidikan. Pada Hari Guru Nasional, 25 November 2025 di saat gelar
upacara bendera dalam memperingatinya. MAN 2 Yogyakarta kukuhkan Guru dengan
predikat Guru Inspiratif, Guru Dedikatif, Guru Inovatif, dan Tenaga
Kependidikan Berprestasi. Guru dan Tenaga Kependidikan terpilih berdasarkan
penilaian segenap civitas akedemika MAN 2 Yogyakarta dengan pemilihan
jurdil dan obyektif serta menyamarkan responden.
Kepala MAN 2 Yogyakarta Singgih Sampurno, S.Pd, MA serahkan penghargaan kepada Leni, S.Si, M.Pd sebagai Juara 1 Guru Inspiratif, dan Dra. Khusnul Daroyah sebagai Guru Inspiratif Juara 2. Untuk kategori Guru Inovatif Juara 1 diraih Nurul Zullaiqa, S.Pd sedangkan Juara 2 Guru Inovatif diraih Nurkhasanah, S.Pd. Penghargaan Kategori Guru Dedikatif Juara 1 diberikan kepada Nuning Setianingsih, S.Si, M.Pd sedangkan Guru Dedikatif Juara 2 diberikan kepada Umi Solikatun, S.Pd.
Penghargaan
kepada guru dedikatif, inspiratif, dan inovatif diberikan sebagai bentuk
apresiasi atas kontribusi mereka dalam membangun dunia pendidikan. Tujuan utama
dari penghargaan ini adalah untuk mengakui kerja keras para guru yang telah
berperan lebih dari sekadar pendidik, menjadi teladan, pembimbing, dan agen
perubahan di masyarakat.
Kepala
MAN 2 Yogyakarta Singgih Sampurno, S.Pd, M.A menekankan pentingnya memberikan
penghormatan kepada para guru yang mampu memberikan inspirasi dan inovasi dalam
proses pembelajaran. "Guru adalah pilar utama pendidikan. Mereka tidak
hanya mentransfer ilmu tetapi juga membentuk karakter anak bangsa. Penghargaan
ini adalah wujud terima kasih atas dedikasi luar biasa mereka," ujarnya.
Penghargaan bertujuan untuk memotivasi guru menjadi sosok inspiratif. tetap konsisten memberikan pendidikan berkualitas dengan dedikasinya, mendorong Inovasi. Dengan penghargaan ini, diharapkan semakin banyak guru yang berani menciptakan metode pembelajaran baru, memanfaatkan teknologi, dan menyesuaikan proses belajar-mengajar dengan kebutuhan zaman.
Penghargaan juga bertujuan memperkuat semangat Pendidikan Karakter. Guru inspiratif adalah mereka yang tidak hanya mengajarkan pengetahuan, tetapi juga membangun karakter siswa menjadi pribadi yang unggul, mandiri, dan berintegritas. Rita Setyawati, M.Pd selaku Wakaur Humas mengkoordinir even ini. (pusp)
Berikan Komentar